Operation Excellence
Tujuan pelatihan yang dihadiri oleh pelaku UMKM adalah untuk mengetahui alasan mengapa dibutuhkan aktifitas secara detail beserta dengan karakteristiknya, menggunakan Business Model Canvas (BMC) pada blok Key Activities terutama untuk mencapai Kegiatan Operational tanpa kesalahan atau Operational Excellence. Pelatihan ini menunjukkan antusias para peserta untuk bertanya dan menjawab. Hasil dari pelatihan ini memberikan masukan mengenai tahapan yang tepat dalam membuat strategi bisnis/usaha yang berkaitan dengan pemasaran, distribusi, dan penjualan produk daur ulang dengan membangun hubungan yang tepat bagi pelanggan. Implikasi selanjutnya adalah terhadap perencanaan dan pengembangan kurikulum pendidikan, khususnya matakuliah Entrepreneurship yang berkaitan dengan materi Business Model Canvas. Selain itu memberikan implikasi terhadap pendidikan dan pelatihan dosen. Dan yang terakhir adalah implikasi pemilihan metode pelatihan dan komunikasi yang tepat bagi para peserta pelatihan
Kata kunci: Key Activities, Business Model Canvas, Operational Excellence.
Ditulis Oleh:
Rosalin Ayal, SE., MM
Kode Dosen : D5651