PENGEMBANGAN UKM, DAN CALON UKM MAHASISWA
(17/01/2018) – Tujuan kegiatan ini adalah memotivasi dan menginspirasi mahasiswa, dosen dan UKM dan Calon UKM Mahasiswa melalui tema Pengembangan UKM dengan topik/materi “ Kegiatan Pengembangan UKM dan Calon UKM Mahasiswa”. Partisipan kegiatan ini adalah Dosen, Komunitas mahasiswa Mirror. Production House Jurusan Marketing Communication (Marcomm), UKM Pedagang kaftan Tanah Abang Jakarta dan UKM Pedagang Hewan Qurba Bandung. Kegiatan ini menunjukan antusias peserta karena potensi pengembangan UKM dan Mahasiswa dengan mengoptimalkan marketing melalui media social. Hasil kegiatan ini memberikan beberapa implikasi, antara lain sebagai berikut; Pertama, implikasi terhadap perencanaan dan pengembangan kurikulum pendidikan, khususnya matakuliah Entrepreneurship EN001 dan EN002 dengan metode kolaborasi dosen dan mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat, dengan mengoptimalkan pelaksanaan Program Kegiatan Mahasiswa Kewirausahaan (PKM-K) melalui Hibah Dikti dalam Program Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI) 2017. Kedua, implikasi terhadap pendidikan dan pelatihan dosen dengan metode contoh penerapan dilapangan praktek langsung. Ketiga, implikasi pemilihan metode pelatihan/workshop yang tepat bagi peserta dan komunitas serta meningkatkan sinergi pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi.
Kata kunci: Marketing Communication, Media Sosial, PKM-K, KBMI 2017, Sinergi.
Oleh:
Dr. Dyah Budiastuti
Dr. Meiryani
Jajat Sudrajat, SE., MM