Kunjungan LPPM Universitas Sumatera Utara
(27/09/2019) Jakarta – Pada kesempatan ini, ketua LPPM Universitas Sumatera Utara, Prof. Dr. Tulus, Vor. Dipl. Math., M. Si., Ph.D. didampingi oleh Bapak Rizal, mengunjungi Community Development Academic (CDA), Universitas Bina Nusantara yang berlokasi di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Pertemuan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan mengembangkan cakupan agenda kerjasama Nationwide University Network in Indonesia (NUNI).
Pertemuan ini dihadiri oleh Vice Rector Student Affairs and Community Development yakni Bapak Johan, S.Kom., M.M., Ibu Retno Dewanti selaku Manager dari CDA, Bapak Wikaria, Bapak Wisnu Ivan, Bapak Fergyanto, Ibu Maryani, Ibu Wenny Charnika dan Bapak Hasan Ghazali. Dari kegiatan ini, kedua pihak sepakat untuk bekerjasama dalam bidang Pengabdian Masyarakat. Adapun usulan yang diberikan adalah;
- Partisipasi kedua pihak dalam program Pengabdian Masyarakat melalui aplikasi Great Nusa.
- Bertukar paper pada masing-masing jurnal Pengabdian.
- Bertukar reviewer dari masing-masing universitas.
Sebelumnya, Universitas Bina Nusantara dan Universitas Sumatera Utara adalah dua dari 21 universitas yang tergabung dalam Nationwide University Network in Indonesia (NUNI). NUNI telah siap untuk menjalankan program-program yang telah direncanakan saat pelaksanaan Rapat Kerja NUNI pada tanggal 3 dan 4 Agustus 2011. Komitmen dan keinginan kuat untuk bersama-sama melakukan kegiatan adalah bagian dari perencanaan Universitas menuju keunggulan dalam persaingan global dan bagian dari perjalanan menuju World Class University.
Kunjungan ini diakhiri dengan foto-foto bersama di depan ruang library Universitas Bina Nusantara. Tampak di foto, Bapak Wikaria menjabat erat Prof. Tulus yang dulu pernah bekerjasama dalam bidang Matematika.