Kunjungan Kerjasama HIMPAUDI Bogor dengan Universitas Bina Nusantara
(16/12/2019) Jakarta – Sekretariat HIMPAUDI Kabupaten Bogor dan Community Development Academic Bina Nusantara University menggelar pertemuan guna membahas kerjasama program Pengabdian Masyarakat.
HIMPAUDI Kabupaten Bogor diwakili oleh Direktur Asep Nuhdi dan beberapa anggota lainnya memaparkan usulan kebutuhan yang perlu pembinaan oleh Comdev Binus University. Retno Dewanti, PhD., selaku manager dari Comdev Academic menyambut baik kerjasama ini. Adapun kegiatan ini akan dilaksanakan pada bulan Januari tahun 2020. Kegiatan ini dikemas dalam program Pengabdian Masyarakat yang dilakukan oleh dosen-dosen Universitas Bina Nusantara.
Pengabdian masyarakat adalah suatu gerakan proses pemberdayaan diri untuk kepentingan masyarakat. Pengabdian masyarakat seharusnya bersifat kontinual dan jangka panjang karena dalam membangun sebuah masyarakat dibutuhkan proses yang panjang. Banyak aspek yang harus disentuh untuk menjadikan suatu masyarakat itu baik, karakternya, budayanya, sampai pola pikirnya juga harus kita sentuh untuk benar-benar menciptakan sebuah masyarakat yang beradab.